A. PENGERTIAN BUNYI
Bunyi adalah salah satu gelombang dalam fisika, yaitu
gelombang longitudinal yang dapat dirasakan oleh indera pendengaran (telinga).
Bunyi juga dapat didefinisikan sebagai sesuatu yang dihasilkan oleh benda yang
bergetar. Setiap getaran yang terjadi akan menggetarkan molekul atau partikel
udara di sekitarnya, hal inilah yang menimbulkan bunyi. Benda yang menghasilkan
bunyi disebut dengan Sumber bunyi.
B. SYARAT BUNYI DAPAT TERDENGAR
Agar suatu bunyi dapat didengar oleh manusia, maka
harus memenuhi syarat-syarat berikut :
- Ada benda yang bergetar (Ada sumber bunyi)
- Ada medium yang merambatkan bunyi (baik melalui zat padat, cair atau gas)
- Pendengar berada dalam jangkauan sumber bunyi
- Frekuensi bunyi termasuk ke dalam frekuensi yang
dapat didengar oleh penerima bunyiD. SIFAT – SIFAT BUNYI
- Dikategorikan sebagai gelombang, yaitu berupa hasil getaran yang merambat.
- Membutuhkan medium dalam perambatannya (tidak dapat merambat dalam ruang hampa).
- Cepat rambatnya dipengaruhi oleh medium perambatannya. Semakin padat / rapat mediumnya maka semakin cepat perambatan bunyi.
- Dapat mengalami Resonansi dan Pemantulan.
E. CEPAT RAMBAT BUNYI
Cepat rambat bunyi adalah kecepatan perambatan
gelombang bunyi yang didapatkan dari hasil bagi jarak yang ditempuh dengan
waktu tempuh bunyi tersebut. Ada dua hal utama yang mempengaruhi cepat rambat
bunyi, yaitu :
- Kerapatan partikel medium perambatannya. Semakin rapat susunan meidum tersebut maka akan semakin cepat bunyi merambat. Artinya perambatan bunyi pada zat padat lebih cepat dibandingkan ada zat cair.
- Suhu medium perambatannya, semakin tinggi suhu medium perambatannya maka akan semakin cepat bunyi merambat, demikian pula sebaliknya.
Rumus cepat rambat bunyi adalah sebagai berikut :
RUMUS CEPAT RAMBAT BUNYI |
atau jika yang diketahui frekuensi, panjang gelombang atau periodenya, maka dapat digunakan rumus berikut ini.
sumber :www.ilmudasar.com/2017/10/Penegrtian-Sifat-Cepat-Rambat-Pemantulan-dan-Macam-Macam-Bunyi-adalah.html
0 komentar:
Posting Komentar